..

..

CYIBER OPINION WAR (PERANG OPINI DUNIA MAYA

CYBER OPINION WAR ( PERANG OPINI DUNIA MAYA )

                                                      Bismillaahirrohmaanirrohiim


PERBEDAAN PENDAPAT ADALAH DEMOKRATIS

"Di dunia ini,di negara manapun manusia berada didalam memandang suatu permasalahan tidak akan bisa di elakan akan terjadi perbedaan pendapat.Perbedaan pendapat sudah ada sejak jaman nabi Adam AS yaitu putra beliau Qobil dan Habil.
Suatu perbadaan dalam menyikapi suatu masalah apabila di tunggangi rasa kebencian,mau menang sendiri,iri dan dengki akan mengakibatkan permasalahan baru bahkan bisa berkepanjangan serta bisa melibatkan kelompok2 yang lain.
Peristiwa Qobil dan Habil adalah contoh pertama kali manusia terjadi perbedaan pendapat yang ditunggangi oleh nafsu serakah,iri dan dengki....sehingga mengakibatkan hilangnya nyawa seseorang,yang mana Habil adalah adik kandungnya sendiri.
Tetapi sebaliknya apabila sebuah perbedaan di jadikan sebuah pembanding,penguat dan tool untuk menjadikan sesuatu lebih baik itulah PERBEDAAN YANG DEMOKRATIS.

Alloh SWT berfirman dalam Alqur'an : "Inna fi kholqissamaawaati wal Ardli laayaati li qoumi ya'qiluun."
"Sesungguhnya di dalam penciptaan langit dan bumi terdapat tanda tanda(yg bs di ambil pelajarannya) bagi kaum yang mau menggunakan akalnya."

Mari kita perhatikan sebuah bangunan rumah kita,
Apabila kita perhatikan rumah tsb terdiri dari batu bata,batu sungai,pasir,semen,kayu,genteng dll.
Bahan bangunan tsb antara satu dan lainnya tidak sama.baik unsurnya,karakternya,sifatnya.Bahkan bisa di bilang sangat berlawanan.
Tapi kenapa antar bahan bangunan tsb bisa bersatu dan saling memperkuat membentuk sebuah bangunan rumah??
Bukankah mereka berbeda beda dari segi sifat,karakter dan unsurnya??
Inilah ayat ayat Alloh SWT yang ditunjukan kepada kita agar bisa jadi pelajaran bagi manusia yang mau menggunakan akalnya.



KENAPA PERBEDAAN KARAKTER UNSUR DAN SIFAT BISA BERSATU??

"Lagi lagi Alloh SWT menunjukkan ayat ayatnya kepada manusia.
Coba kita amati orang yang lagi membangun sebuah bangunan,mengapa bangunan tsb bisa menjadi kokoh dan kuat?apa yg menjadi perekatnya?
Coba kita menyusun batu bata dan pasir begitu saja tanpa perekat,bisakah menjadi sebuah tembok yang kokoh?Tentu tidak mungkin.
Lalu apa perekatnya??
Jawabnya tidak lain adalah AIR

SIFAT SIFAT AIR
-Tenang
-Hidup mengidupkan
-Suci mensucikan
-Menyejukan
Jadi bersatunya bahan bangunan yang mempunyaai karakter,sifat dan unsur yg berbeda beda sehingga membentuk sebuah bangunan yg kokoh adalah adanya perekat yaitu Air.

Dari pelajaran yg diberikan Alloh SWT kepada manusia melalui ayat ayatnya adalah :
Di dalam hidup bermasyarakat dan bernegara pasti ada perbedaan yang tidak bisa di elakkan.
Janganlah alasan perbedaan pendapat menjadikan sebuah perpecahan,saling hujat,saling membenci,apalagi mengeluarkan kata kata kotor yang menyakitkan.
Jadikanlah perbedaan sebuah rohmat,kita satukan perbedaan kita yang ada dengan sebuah perekat yaitu selalu dihadapi menggunakan sifat sifat air :
tetap tenang.....tidak arogan
menyejukkan....jangan menambah suasana semakin panas dg kata kata yang kotor dan kasar.
menyucikan....jangan kotori hati dan pikiran dg iri dengki,provokatif dll

PERANG OPINI DI SOSMED
Di sosmed baik itu facebook,twitter dan lainnya sering kali kita menyaksikan terutama masa masa kampanye pilpres,pilgub dst. selalu menampilkan posting yang kurang sehat.menghujat,menjelek jelekan lawan dengan kata kata kasar,kata kata sadis yang jauh dari kepatutan.Apalagi di ukur dengan budaya ketimuran bahkan kalau di ukur dengan norma norma agama.
Hal tsb di lakukan dengan tujuan untuk mendongkrak popularitas dengan menjatuhkan lawannya.
Persaingan yang tidak sehat akan memunculkan masalah baru bahkan bisa menumbuhkan permusuhan dan kebencian.Sudah tidak pandang lagi siapa yang dibahas,entah itu presiden,gubernur bahkan ulama sekalipun apabila tidak suka akan menjadi bahan olokan dan hinaan.
Hal tersebut apabila dibiarkan berlarut larut akan mengganggu stabilitas nasional,persatuan dan ke bhineka tunggal ikaan.

Padahal kalau kita mau membaca ayat ayat Alloh tentang bagaimana menyikapi sebuah perbedaan tentu rasa kebersamaan dan persatuan tidak akan ternodai.
Kita ambil contoh permasalahan yang sekarang lagi hangat hangatnya :
PILGUB DKI JAKARTA serta DUGAAN PENISTAAN AGAMA yang dilakukan Basuki tjahaya Purnama (ahok)
Pro dan kontra pun tak bisa di hindari,saling hujat,saling cemooh tak bisa di elakkan lagi.
Kejadian ini sangat membahayakan,apalagi ditunggangi oleh kepentingan politik.Dan akan lebih membahayakan lagi suasana yang panas dan kacau di manfaatkan oleh kelompok2 radikal yang memang dari awal menginginkan pisah dari NKRI.Atau kelompok yang ingin mengganti dasar negara Pancasila dengan azaz lain.Atau negara luar yang mencoba mengobok obok NKRI untuk menguasai sumber alam indonesia dan perekonomian Indonesia.
Seorang yang menistakan agama kalau benar benar terbukti memang harus di hukum sesuai UU yang berlaku.Umat Islam pun wajib untuk membela agama nya kalau ada yang melecehkannya.
Tapi harus dengan cara yang bijak,tenang,santun dan mengikuti aturan yang berlaku.Ini akan menyejukkan dan tidak akan menodai keBhineka Tunggal Ikaan kita.
Firman Alloh dalam Alqur'an yg artinya : "Apabila diantara kamu terjadi perselisihan paham akan sesuatu kembalilah kpd kitabku"



Alloh telah mengajarkan bagaimana mempersatukan perbedaan melalui ayat ayat ciptaannya,dan kita wajib membacanya (.....untuk orang orang yang mau berpikir/li qoumi ya'qiluun)
kayu,batu,pasir,besi dan semua bahan bangunan mempunyai perbedaan unsur,sifat,karakter dan fungsinya.
Semua bisa bertemu,bersatu dan saling menguatkan,tanpa menghilangkan perbedaan akan tetapi mencari titik temu akan perbedaan tersebut.Sehingga berdirilah sebuah bangunan yang megah.

Apalagi kita manusia yang dikarunai akal pikiran harus lebih bisa dan lebih hebat lagi persatuannya.
-Faalhaamaha fujurohaa wattaqwaaha...."Aku ilhamkan kpd manusia ilham fujur(jelek)dan ilham taqwa (baik).
-Qod aflahaa mantazakka wa qod khooba man dassaaaha..."sungguh beruntunglah orang yang mengikuti petunjuk,dan merugilah orang yang mendustakannya"

Mari bersama sama berdoa kepada Alloh semoga kejadian yang sekarang ini diberikan jalan keluar yang terbaik dan kita semua bisa mengambil hikmahnya.Amin Ya Robbal Alamiin.
                                                     Alhamdulillahirobbil Alamiin

m
m
m

b






Previous
Next Post »